Kisah Hidupmu, Cerita Hidupku

Stop Pembodohan Lewat Acara Televisi

Artikel terkait : Stop Pembodohan Lewat Acara Televisi

Kisah Cerita - Masih ketawa kalau melihat adik Saya yang kecil-kecil berjoget mengikuti irama dangdut yang sebetulnya tidak pantas untuk seusia mereka. Awalnya Saya juga merasa kalau acara televisi seperti itu sangat bermanfaat untuk keluarga saya, selain bisa menghibur, semua juga tidak bosan saat ada dirumah.

Tapi, lama kelamaan ko jadi ada yang janggal dipikiran saya, semua itu saya sadari ketika adik saya lebih mementingkan acara-acara itu dibandingkan untuk belajar dirumah. Sampai-sampai adik saya lebih hapal dengan prilaku pembawa acara tersebut. hemm.. semua bagaikan buah simalakama, disisi lain saya juga sangat menggemari acara itu, tapi kalau dampaknya buruk terhadap adik saya. Lebih baik dihentikan!

pembodohan acara televisi

Pembodohan Masyarakat


Menurut saya acara di televisi seperti YK*, Dahs***, Camp**-Camp**, Inb** adalah pembodohan buat masyarakat kita. bagaimana tidak? setiap hari kita disuguhkan dengan acara yang sebetulnya tidak tahu arahnya kemana. contohnya dengan segmen hipnotis yang akan membuat masyarakat terkagum-kagum dan berandai-andai ingin memiliki kekuatan seperti itu. Dan membuat anak-anak jadi malas belajar karna terus disuguhkan dengan goyangan yang tidak mutu. Yang ada bangsa kita hanya memiliki mental andai-andai tanpa mau melihat kenyataan yang ada, seperti bencana yang lain disekitarnya.

Mengajarkan Pria Menjadi Gemulai


Ini yang paling jijik menurut saya. Kebanyakan pembawa acara alay tersebut selalu bertingkah seperti wanita padahal dia serang laki-laki. Bahkan mereka pun tidak malu jika didandani dan berpakaian seperti perempuan, bukankan efek negatifnya sangat banyak jika ini ditonton oleh anak kecil yang belum bisa menentukan sikap dan prilakunya? Bagaimana jika anak kecil itu menginginkan kalau suatu saat besar nanti dia ingin memilik gaya gemulai seperti itu? Naudzubillah

Saya tidak ingin panjang lebar karena menurut Saya masih banyak sisi negatif dari acara-acara alay tersebut jika ditonton anak-anak. Buat para orang tua, mari saatnya kontrol tontonan anak-anak Anda sejak dini, berikan contoh prilaku dan tontonan yang bermanfaat untuk generasi ke depan.

Baca Juga : Cerita Dewasa Dan Dampak Negatifnya

Artikel Kisah Cerita Lainnya :

Copyright © 2015 Kisah Cerita | Design by Bamz