Seorang Wanita Melahirkan Bayi Terbesar di dunia
Bayi yang diberi nama Maria Lorena ini merupakan bayi terbesar pertama di Spanyol yang dilahirkan lewat persalinan normal. Maxime tak menyangka kalau putrinya tersebut bakal sebesar itu.
"Aku bahkan tak perlu dibius," kata wanita berusia 40 tahun ini. Proses persalinan tanpa operasi caesar tersebut dilakukan di Marina Salud, Denia, Mediterania, Rabu (7/8). Baik Maxime maupun Maria dalam kondisi sehat.
Dr Javier Rius, kepala departemen kebidanan dan ginekologi di Rumah Sakit Marina Salud, mengaku takjub dengan kelahiran Maria. "Selama 40 tahun karir profesionalku, aku tak pernah tahu ada kelahiran bayi dengan berat sebesar itu melalui persalinan normal. Tapi kami semua merasa sangat puas dengan kerja keras dalam proses tersebut," kata Javier.
Sebelumnya, bayi seberat 6 kg juga berhasil dilahirkan secara normal di Jerman. Berdasarkan catatan Guinness Book of World Records, bayi terberat adalah yang memiliki bobot 10,7 kg asal Kanada. Sayangnya bayi yang lahir tahun 1879 itu meninggal 11 jam kemudian.
Sumber: wowkeren.com